Cara pasang Widget Like Box Fanspage Facebook di Blog

Alhamdulillah...pagi hari ini akhirnya hayardin blog bisa berbagi lagi mengenai tutorial blog.Pada postingan yang lalu saya telah berbagi mengenai Cara memilih template yang baik pada blog. Pada postingan kali ini saya akan berbagi mengenai Cara Memasang Widget Like Box Facebook Pada Blog.

Jika sobat sering berkunjung disini, mungkin sebelumnya belum penah melihat Widget Like Box Facebook pada blog ini, tapi sekarang sudah ada saya pasang sobat. Contohnya bisa sobat lihat sendiri pada blog ini. Bagaimana sobat, tertarik untuk membuat seperti itu ? Kalau tertarik langsung saja kita ke TKP

Cara Memasang Widget Like Box Facebook Pada Blog
  1. Buka tab baru pada browser sobat, kemudian copy paste alamat ini sobat http://www.facebook.com/pages
  2. Jika halamannya sudah muncul, klik buat halaman, Nanti akan muncul banyak pilihan, Pilihlah Komunitas
  3. Masukkan alamat blog sobat. Jangan lupa ceklist kemudian klik mulai
  4. Pada halaman berikutnya akan muncul dua pilihan yaitu saya sudah punya akun facebook dan saya tidak punya akun facebook. Jika belum punya silahkan buat dulu, jika sudah punya ceklist saya sudah punya akun facebook kemudian masukkan e mail dan kata sandi sobat kemudian klik masuk
  5. Halaman selanjutnya akan terbuka. Pada halaman ini silahkan atur foto profil sobat dan sedikit deskripsi tentang blog sobat
  6. Jika sudah maka akan terbuka halaman selanjutnya
  7. Halaman Fans Page sobat sudah jadi, sekarang tinggal memasukkan kedalam blog sobat
  8. Pembaca : "Trus caranya bagaimana...?"
  9. Penulis : Cari sendiri caranya sama mbah google...bweee...."
  10. Pembaca : "ah pak Hayardin ga asik nich, peliiiiiiiiiiiitttt..."
  11. Penulis : "iya iya saya kasi tau nich caranya
  12. Buka tab baru pada browser sobat kemudian copy paste alamat ini  http://developers.facebook.com/docs/reference/plugins/like
  13. Jika halamannya sudah terbuka alihkan perhatian sobat pada sidebar kiri. Pilih tab like box
  14. jika halamannya sudah terbuka kembali kehalaman facebook yang barusan sobat buat, copy dulu alamat halaman blog sobat yang berada pada toolbar bagian atas
  15. Jika sudah dicopy kembali pada halaman like box lalu paste alamat tadi pada Facebook Page URL
  16. Silahkan sobat atur ukuran dan segala macamnya disini sesuai keinginan sobat
  17. Jika sudah silahkan klik get code maka akan terbuka banyak pilihan
  18. Pilih Iframe kemudian copy kode tersebut
  19. Terakhir sobat tinggal copy paste kode tadi ke blog sobat.
  20. Sudah tau kan caranya sobat, jika masih ada yang belum tau, saya berbagi nich caranya
  21. Seperti biasa kunjungi situs blogger.com
  22. Masukkan alamat E-mail dan Pasword Anda
  23. Setelah halaman blog Anda terbuka,silahkan alihkan perhatian Anda disudut Kanan atas,nah disitu ada tulisan Desain.Klik tulisan Desain tersebut
  24. ika halaman Desain sudah terbuka pilih Rancangan lalu Eleman halaman kemudian Tambah Gadget.Jika gadget sudah terbuka,Pilih HTML/Javascript
  25. Paste kode tadi pada halaman HTML ini
  26. Kemudian simpan dan silahkan sobat lihat hasilnya

    Selesai sudah sobat,Selamat Mencoba and Good Luck...
    Disana gunung, disini Gunung, Ditengah-tengahnya Pulau Sulawesi,penulisnya bingung, pembacanya juga lebih bingung, yang penting bisa saling berbagi...  
    Sampai disini dulu yaa postingannya kali ini sahabat blogger,tangan saya sudah pegel nich mas brow. Sampai ketemu lagi dipostingan saya yang selanjutnya.

Dengan memasukan alamat email Anda dibawah ini, berarti Anda akan dapat kiriman artikel terbaru dari www.hayardin.com di inbox e-mail Anda

Enter your email address:


Delivered by FeedBurner

9 komentar untuk "Cara pasang Widget Like Box Fanspage Facebook di Blog"

  1. nyimak tutorialnya sob, happy blogging:}

    BalasHapus
  2. kapan" buat tutorial label yg putar" ya :)

    follow me, i'll folback

    BalasHapus
  3. izin nyimak ya sob..
    untuk tambahan ilmu.. :)

    BalasHapus
  4. kaau punya saya saya taruh di halaman postingan mas,dan sudah saya like juga

    BalasHapus
  5. Mau tanya ni buat para teman blogger

    kotak likebox di blog saya kok kalau ada orang mau like harus pake konfirmasi dlu ya??

    biasanya kan bisa satu kali klik langsung bisa..
    mohon pencerahan,,,

    makasih

    ini blog saya

    http://system-operasiku.blogspot.com/

    BalasHapus
  6. @rahmat rizki : memang ada konfirnya jika menggunakan tutorial di atas. Jika tidak mau ada konfirnya, mungkin Anda bisa googling untuk mencari cara yang lain..

    BalasHapus

Terimakasih Sudah Membaca Artikel Dalam Blog www.hayardin.com

Silahkan Tinggalkan Komentar Karena Komentar Anda adalah inspirasi saya untuk membuat goresan dalam blog ini...

Saya akan sangat berterima kasih dan menghormati Anda jika tidak melakukan SPAM. Kritik dan saran yang membangun akan saya terima dengan senang hati...

Salam SUKSES !

Hayardin, S.Pd